4 Strategi Yahud Dalam Berbisnis - Tips dan Trik Bisnis, Pembukuan, Payroll, Pajak, Pelatihan & Software Akuntansi

4 Strategi Yahud Dalam Berbisnis

 

4-Strategi-Yahud-Dalam-Berbisnis
4 Strategi Yahud Dalam Berbisnis

4 Strategi Yahud Dalam Berbisnis

Sebelum mulai bicara strategi yang dimaksud, terlebih dulu kita satukan pemahaman bersama terkait strategi bisnis. Apa sih sebenarnya yang dimaksud dari strategi bisnis?

Strategi bisnis adalah pendekatan, taktik, serta rencana strategis yang dapat digunakan bisnis kamu, untuk menarik lebih banyak pelanggan dan menjaga loyalitas pelanggan yang sudah ada, sekaligus agar bisnis kamu dapat mencapai tujuannya. Pentingnya strategi bisnis adalah untuk meminimalisir potensi kesalahan dalam berbisnis.

1. Strategi Akuisisi

Salah satu strategi bisnis yang sangat umum adalah untuk perusahaan yang besar untuk mendapatkan posisi kuat di pasar yang sedang berkembang. UMKM yang memiliki modal yang cukup besar dapat menggunakan strategi bisnis akuisisi ini. Perusahaan tersebut biasanya kemudian melakukan akuisisi perusahaan yang sedang berada pada pasar tersebut untuk mendapatkan posisi pada pasar tersebut.

Strategi bisnis akuisisi adalah usaha untuk membeli perusahaan/brand produksi tambahan dari produk yang telah ada. Keuntungan dari strategi ini adalah dengan modal yang besar, sebuah perusahaan dapat lebih leluasa dalam menilai potensi bisnis perusahaan yang akan diakuisisi yang sesuai dengan visi perusahaan yang melakukan akuisisi.

Strategi akuisi juga bisa Anda gunakan, contohnya, ketika Anda merupakan produk/brand yang telah memulai bisnis secara offline dan belum terlalu menguasai pasar online.

2. Strategi Diferensiasi Produk

Selanjutnya, strategi diferensiasi produk juga merupakan salah satu strategi bisnis yang paling efektif, khususnya untuk UMKM. Dengan menggunakan strategi bisnis ini, Anda berarti menggali secara strategis faktor-faktor pembeda produk/layanan bisnis Anda dari kompetitor.

Menonjol dari para pesaing adalah salah satu persyaratan utama untuk kesuksesan bisnis. Jika para konsumen tidak dapat membedakan nilai plus dari bisnis Anda jika dibandingkan dengan kompetitor, Anda akan mengalami kesulitan dalam melakukan penjualan.

Nilai pembeda untuk strategi bisnis ini tidak harus selalu berarti mengeluarkan biaya lebih untuk mengkapitalisasikannya. Diferensiasi produk bisa dicapai dengan apa saja termasuk dari bagaimana Anda merencanakan business model Anda, membuat produk Anda, atau menerapkan pendekatan lain pada layanan Anda.

Semua hal tersebut tidak harus mengeluarkan biaya tambahan jika riset mendalam dilakukan secara cermat dan strategis. Misalnya, Anda dapat melakukan ini dengan menyorot teknologi unggulan dari produk, fitur, gaya, atau harga yang Anda tawarkan. Anda dapat melihat strategi ini digunakan oleh hampir setiap bisnis, khususnya pemain-pemain di bidang bisnis B2C (business to customers).

3. Strategi Penetapan Harga

Untuk strategi penetapan harga, dalam menentukan harga bagi produk atau layanan Anda, bisnis pada dasarnya memiliki dua pilihan, yaitu:
  1. Menjaga harga tetap rendah untuk menarik lebih banyak pelanggan. Namun, karena jumlah laba yang rendah, bisnis Anda harus dapat menjual banyak produk untuk menghasilkan uang.
  2. Penetapan harga produk yang lebih dari jangkauan konsumen biasa atau level menengah, untuk memberikan produk Anda nilai-nilai aspirasional.

4. Strategi Media Konten

Pada era digital ini, strategi konten untuk pemasaran merupakan strategi bisnis efektif yang wajib dikembangkan secara matang dan diimplementasikan dengan benar untuk bisnis Anda.

Jika saat ini Anda telah menentukan business model, tujuan jangka panjang, serta nilai-nilai untuk bisnis Anda dan Anda telah mengetahui arah dan tujuan bisnis Anda, Anda akan memerlukan sarana untuk mencapai tujuan-tujuan tersebut, mengkomunikasikan nilai-nilai perusahaan pada masyarakat, serta mengedukasi konsumen tentang fitur-fitur atau nilai-nilai yang bisnis Anda miliki.

Konten merupakan sarana tersebut. Mengapa? Karena kontenlah yang dapat menggerakkan hati pelanggan dan menyampaikan nilai-nilai dari bisnis Anda. Ketika Anda telah merancang strategi bisnis yang jelas melalui konten, maka konten Anda akan bekerja dengan efisien untuk Anda. Ini karena konten yang Anda kembangkan seharusnya lebih spesifik dan targeted sehingga dapat membawa pelanggan Anda dalam sebuah perjalanan bersama brand Anda hingga mereka akhirnya menjadi pelanggan.

Lalu, bagaimana mengkomunikasikan nilai-nilai bisnis dan fitur-fitur bisnis Anda? Lakukanlah audit terhadap konten dan business model yang telah Anda buat selama ini, dan mulai membangun konten yang tepat sesuai panduan tersebut. Konten Anda harus responsif juga terhadap respon dan setiap interaksi dari pelanggan Anda. Karena, pada akhirnya, hubungan dengan konsumen merupakan salah satu investasi yang paling berharga.

Terlepas dari pada itu, seandainya Anda pun masih kesulitan dalam menentukan strategi terbaik dalam berbisnis, maka Anda bisa menggunakan jasa konsultasi bisnis yang dimiliki FR Consultant Indonesia sebagai Konsultan Bisnis, Keuangan dan Pajak. 

FR Consultant Indonesia juga memiliki staf-staf terbaik yang dapat membantu Anda memonitor sistem keuangan perusahaan. Kami adalah juga jasa konsultan keuangan untuk pengelola keuangan bisnis, yang juga konsultan manajemen keuangan, sekaligus jasa konsultan pajak. Kami juga menyediakan tenaga ahli untuk konsultasi manajemen bisnis. Anda bisa menghubungi kami, karena kami hadir untuk membantu Anda dalam menghadapi permasalahan bisnis.

FR Consultant Indonesia, Solusi Pembuatan Laporan Keuangan dan Laporan Pajak Perusahaan dan Pribadi Hubungi 0813-8228-9991.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel