5 Ide Bisnis Bekerja di Rumah saat Pandemi Covid-19 - Tips dan Trik Bisnis, Pembukuan, Payroll, Pajak, Pelatihan & Software Akuntansi

5 Ide Bisnis Bekerja di Rumah saat Pandemi Covid-19

5 Ide Bisnis Bekerja di Rumah saat Pandemi Covid-19
5 Ide Bisnis Bekerja di Rumah saat Pandemi Covid-19


 5 Ide Bisnis Bekerja di Rumah saat Pandemi Covid-19

Kasus Covid-19 masih terus meningkat di Indonesia. Kita masih belum tahu, kapan pandemi ini berakhir, kecuali dugaan bahwa vaksin Covid-19 baru akan bisa didistribusikan pada tahun 2021. Itu pun masih dalam bentuk perkiraan. Sementara itu, keadaan perekonomian dikabarkan akan menuju resesi pada akhir September ini. Anda yang terkena dampak oleh pandemi ini harus semakin tanggap mencari jalan keluar untuk menyambung hidup.

Bagaimana caranya? Salah satunya adalah dengan membangun bisnis dengan modal yang terukur dan bekerja melalui rumah Anda. Anda tentu harus siap untuk melakukan semuanya, termasuk menerapkan promosi bisnis Anda, perencanaan konsep jasa atau produk, bahkan sampai pengaturan keuangan bisnis Anda tersebut.

Anda bisa membentuk tim untuk bisnis ini, dengan mencari di forum komunitas, atau Anda pun bisa bergerak sendiri menjalani bisnis ini, di rumah, selama pandemi Covid-19 belum mengizinkan kita untuk bergerak bebas dan leluasa. Berikut di bawah ini, 5 ide bisnis bekerja di rumah saat pandemi:

1. Digital Marketing

Digital marketing bisa menjadi pilihan menarik untuk Anda yang ingin memulai bisnis di tengah pandemi. Karena di zaman modern seperti sekarang, digital marketing kerap menjadi ujung tombak berbagai perusahaan online. Anda pun bisa menawarkan jasa Digital Marketing ini ke berbagai selebram atau pun perusahaan-perusahaan yang sedang membutuhkan.

2. Social Media Copywriting

Seperti halnya Digital Marketing, copywriting juga bisa mengambil peran yang signifikan. Sekarang semua perusahaan membutuhkan social media copywriting untuk menangani akun sosial media mereka. Tentu dibutuhkan skill khusus untuk menulis dengan konsep copywriting, tapi Anda bisa dengan mudah mempelajarinya. 

Anda bisa menawarkan jasa social media copywriting ini kepada tokoh publik figur yang memang memiliki kesibukan dan kebutuhkan untuk admin social media miliknya.

3. Penulis Freelance

Anda bisa menjadi penulis skenario atau pun cerpen. Manfaatkan kesempatan sebaik-baiknya bisa dengan menulis sebuah cerita pendek dan menjualnya, atau mempostingnya di blog pribadi. Pekerjaan sebagai editor di sebuah perusahaan penerbit atau outlet media online juga bisa menjadi pilihan.

Yang terpenting adalah menemukan fokus dan kesukaan dalam menulis. Setelah itu, perdalam lagi ilmunya, misalnya saja dengan memperdalam pemahaman Search Engine Optimization (SEO) dan menerapkannya untuk meningkatkan nilai jual dengan harga pantas.

4. Jasa Desain Grafis

Jika Anda seseorang yang memiliki kemampuan dalam desain grafis, Anda bisa mencari uang dari rumah. Anda bisa menawarkan jasa yang bisa Anda kerjakan kepada tetangga sekitar ataupun teman dekat Anda. Jika tidak ada yang memerlukan jasa tersebut, Anda bisa mencoba pemasaran secara online melalui social media, email, maupun blog. 

Jasa ini hampir sama dengan Digital Marketing dan Social Media Copywriting, tetapi modalnya lebih sedikit karena Anda tidak memerlukan Internet setiap waktu. Anda hanya memerlukan Internet ketika akan mengirim hasil desain kepada pelanggan.

5. Bisnis Makanan Beku

Di saat Pandemi, aktifitas di luar rumah dibatasi dan sebisa mungkin tidak kemana-mana, kecuali untuk hal yang begitu mendesak. Dan hal ini justru membuat seseorang lebih sering menyimpan makanan agar intensitas keluar rumah bisa dikurangi. Apalagi bagi orang yang tidak piawai memasak, sehingga lebih sering membuat makanan yang cenderung simpel dan mudah, seperti Frozen food misalnya. Nah, ini juga bisa jadi peluang usaha. Menjalankan usaha frozen food tidak terlalu sulit. Setidaknya, yang harus disiapkan adalah freezer dan persediaan frozen food yang beragam.

Usahakan untuk menyiapkan berbagai jenis frozen food; mulai dari frozen vegetable, nugget, sosis, hingga cemilan. Pastikan makanan yang di jual harus bertahan lama dan praktis. Jikalaupun tidak terlalu berbakat memasak, usaha ini tetap bisa digarap dengan menjadi agen frozen food di wilayah sekitar.

Sebenarnya semua kita bisa menjalankan bisnis apa pun asalkan dijalankan dengan niat dan tanpa rasa malu. Jika Anda tidak memiliki ide bisnis, Anda bisa menjalankan salah satu dari lima bisnis di atas. Satu hal yang perlu diingat, sebuah bisnis bisa berkembang dengan baik jika pengelolaan keuangan perusahaan berjalan baik. Pengelolaan keuangan haruslah dilakukan dengan jelas dan transparan dari semua transaksi yang ada. Selain itu, Anda juga harus memiliki laporan keuangan di setiap akhir periode bisnis.

Untuk mendukung kelancaran pengelolaan keuangan bisnis, jangan ragu untuk mencoba software akuntansi online dari Jurnal karena software ini mampu memberikan laporan yang Anda butuhkan. Dengan menggunakan Jurnal, Anda menghemat pengeluaran sekaligus mendapatkan kemudahan untuk mengelola keuangan bisnis rumahan Anda dengan mudah. Anda bisa melakukan pengecekan setiap saat dan memasukkan semua laporan keuangan melalui smartphone Anda. 

Namun, apabila ternyata Anda lebih senang dengan berkonsultasi bersama para ahli keuangan, Anda bisa langsung ke jasa konsultan keuangan untuk pengelola keuangan bisnis online Anda. Apabila Anda membutuhkan bantuan konsultasi tentang bisnis dan manajemen keuangan, sekaligus jasa konsultan pajak, Anda pun bisa menghubungi kami. Kami hadir di sini untuk Anda. Kami juga menyediakan tenaga ahli untuk konsultasi manajemen bisnis.


FR Consultant Indonesia, Solusi Pembuatan Laporan Keuangan dan Laporan Pajak Perusahaan dan Pribadi Hubungi 0813-8228-9991.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel