Cara Membuat Pembukuan Sederhana Dengan Excel - Tips dan Trik Bisnis, Pembukuan, Payroll, Pajak, Pelatihan & Software Akuntansi

Cara Membuat Pembukuan Sederhana Dengan Excel

 Pembukuan sederhana dengan excel mungkin sudah banyak yang melakukannya, hanya dengan membuat sebuah catatan uang masuk dan keluar. Namun taukah anda bahwa pembukuan tidak hanya untuk uang masuk dan keluar tetapi anda juga harus melakukan pencatatan atas transaksi penjualan, pembelian, persediaan, asset tetap, dan uang.

Sebuah pencatatan keuangan yang baik harus dapat memberikan kepada kita informasi mengenai 5 hal tersebut karena dari 5 komponen tersebut akan mempengaruhi informasi yang kamu peroleh mengenai :

  1. Informasi penjualan ini sangat berguna sekali untuk melakukan beberapa analisa seperti
    • Siapa saja pelanggan anda
    • Dilokasi mana saja pelanggan anda berada
    • Demografi dari pelanggan anda dari jenis kelamin, umur dan pekerjaan
    • Produk yang diminati oleh pelanggan anda, produk yang kurang diminati
    • Jenis pembayaran yang suka dilakukan oleh pelanggan apakah tunai, debit, kredit atau menggunakan dompet online.
    • Mengetahui seberapa besar perusahaan masih memiliki uang yang belum dilunasi baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang oleh pelanggan yang melakukan transaksi secara kredit
  2. Informasi pembelian jika kita ingin analisa juga sangat penting kenapa karena dengan data ini anda akan memperoleh:
    • Supplier terbesar anda siapa
    • Berapa harga yang diberikan oleh supplier
    • Sudah berapa banyak anda bertransaksi dengan supplier tersebut
    • Mengetahui seberapa besar perusahaan masih memiliki kewajiban yang harus segera dilunasi baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang
  3. Informasi persediaan, terkait dengan hal ini maka anda akan memperoleh informasi :
    • Produk yang mutasinya sangat cepat
    • Produk yang mutasinya sangat lambat
  4. Informasi asset tetap, ini terkait dengan kekayaan perusahaan :
    • Berapa banyak asset yang telah dibeli oleh perusahaan untuk menunjang kegiatan operasional
    • Berapa banyak asset yang masih bernilai
  5. Informasi uang masuk dan keluar, sebagai kontrol atas ketersediaan dana yang masih bisa digunakan untuk membiayai seluruh operasional perusahaan baik dari penyediaan persediaan, pembayaran hutang, hingga biaya yang terjadi untuk menunjang kegiatan operasional.

Dengan anda membuat minimal 5 excel untuk menunjang kegiatan bisnis anda maka anda dapat membuat laporan keuangan yang terdiri dari :

  1. Neraca
  2. Laba Rugi
  3. Cash Flow
pembukuan-sederhana-dengan-excel

Sebuah Software Akuntansi Mempermudah Pekerjaan

Tetapi untuk membuat laporan keuangan tentunya sangatlah tidak mudah bagi perusahaan yang tidak memiliki team akuntansi, karena itu saat ini banyak sekali provider yang menyediakan sistem keuangan yang terintegrasi. Hal tersebut tentu sangat membantu seluruh departemen untuk fokus menjalankan operasionalnya tanpa meninggalkan pembukuan.

Baca juga : Tips Mengelola Keuangan Usaha Dengan Software Akuntansi

Setiap departemen dari :

  1. Marketing mampu melakukan pembuatan penawaran (sales quotation) hingga Penagihan (sales invoice) yang terintegrasi dengan persediaan yang tersedia digudang sehingga setiap marketing dapat melakukan pengawasan secara tidak langsung terhadap kebutuhan barang yang dibutuhkan oleh konsumen.
  2. Purchasing biasanya melakukan pembelian tanpa adanya pengawasan karena pembelian dilakukan berdasarkan penerimaan komisi yang diberikan oleh supplier. Namun dengan adanya software akuntansi maka hal tersebut dapat diminimalisir dengan mewajibkan setiap purchasing menerima sales quotation terlebih dahulu dari setiap supplier dan memilih produk yang akan dibeli dengan harga yang masuk akal. Selain itu dengan adanya kontrol pembelian melalui purchase order hingga purchase invoice akan mempermudah perusahaan melakukan kontrol pembayaran.
  3. Keuangan yang dalam prosesnya menerima dan mengeluarkan uang tentunya akan lebih mudah dalam melakukan kontrol atas setiap transaksi penjualan yang belum dilakukan pelunasan karena tidak perlu menanyakan kepada setiap marketing, karena data tersaji secara realtime. sedangkan melakukan pengajuan pembayaran ke supplier juga dapat diatur sesuai time schedule dan kontrol cash flow perusahaan yang tersedia.

Dengan adanya sebuah sistem maka perusahaan dapat berjalan secara efektif dan efisien untuk mengurangi kebocoran yang terjadi didalam perusahaan.

Lantas apa pun teknik yang anda pilih baik menggunakan pembukuan sederhana dengan excel maupun dengan software akuntansi yang sudah powerful, setidaknya anda sudah mulai meminimalisir kecurangan yang kemungkinan terjadi di dalam perusahaan anda.

Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel