Teknologi semacam Sofware Akuntasi mempercepat proses pelaporan keuangan perusahaan.
Teknologi memang saat ini di rasakan sekali manfaatnya. Bukan sekadar penunjang sistem atau informasi semata, tetapi berkat teknologi maka banyak urusan yang awalnya lama dan bertele-tele saat ini justru hal itu bisa di atasi dengan cukup baik. Salah satu media atau teknologinya bernama sofware akuntansi.
Sebenarnya istilah akuntansi awalnya adalah sebuah istilah yang bernama pembukuan. Proses kerjanya yang relatif lama, pada akhirnya memang coba di sederhanakan dengan menggunakan dukungan teknologi. Sehingga bisa di katakan, dengan menggunakan produk ini maka proses kerja yang dahulu di namakan pembukuan menjadi lebih cepat dan tepat selesainya.
Ibarat kata jika dahulu kita masih menggunakan sistem manual dengan menggunakan model pembukuan lama. Tetapi kini semuanya berubah, sistem manual sudah mulai tergantikan dengan adanya produk berbasis teknologi yang bernama sofware. Maka pencatatan atau pekerjaan yang berhubungan dengan sistem akuntansi bisa cepat di selesaikan.
Konsep kerjanya adalah jika kita benar dalam melakukan posting transaksi antara pos debit dan kreditnya. Maka hal itu secara otomatis akan langsung mengkalkulasi sendiri hingga laporan keuangan per periode. Sungguh simple dan menarik demi terciptanya model kerja yang berdasarkan teknologi. Karena seperti juga yang di lakukan FR Consultant Indonesia yang selama ini juga memberikan masukan kepada klien terkait penggunaan sofware tersebut.
5 Manfaat Penting dengan hadrinya Software Akuntansi bagi Perusahaan/ Pelaku bisnis
Sebuah teknologi memang di gunakan untuk mempermudah pekerjaan. Seperti itu pula konsep yang di kedepankan oleh sofware tersebut. Minimal ada 5 manfaat langsung yang bisa kita lihat manfaatnya dengan menggunakan teknologi dalam menyelesaikan sebuah laporan keuangan perusahaan atau pelaku bisnis.
- Sofware pelaporan ini menjadi penting bagi perusahaan yang pada akan bisa meningkatkan efisiensi dan efektifitas dalam melakukan pekerjaan di bidang akuntansi dan finance. Terlebih kita tahu bahwa masalah pelaporan yang berhubungan dengan akuntansi dan keuangan adalah satu hal penting yang mesti tetap di jaga keakuratannya. Karena jika salah, maka jelas akan mengurangi keuntungan yang telah di dapat perusahaan.
- Sofware pelaporan ini menjadi begitu penting karena bisa mengurangi tingkat kesalahan yang biasanya terjadi dalam pencatatan manual. Hal itu bisa di buktikan dengan adanya satu kondisi, dimana ketika terjadi kesalahan dalam pencatatan maka akan semakin mudah untuk mendeteksi dan merevisi pencatatan yang salah tersebut. Itu secara langsung akan menguntungkan perusahaan karena kesalahan langsung bisa di lihat dan di revisi tanpa menunggu waktu lama.
- Sofware pelaporan ini bersifat otomatis, karena kita hanya tinggal membuat aktivitas posting dari transaksi yang terjadi dalam kondisi waktu yang tertentu. Ketika psoting transaksinya benar, maka sudah bisa di pastikan bahwa laporan akhirnya yang berhubungan dengan laporan penjualan dan rugi laba akan segera bisa di lihat.
- Sofware pelaporan ini juga bersifat real time, sehingga jika dalam pelaporan terjadi kesalahan maka manajemen perusahaan akan segera tahu pada saat kapan terjadi kesalahan tersebut. Jika sudah di ketahui langsung segera di lacak kenapa terjadi kesalahan tersebut hingga pada akhirnya tidak banyak membuang waktu percuma .
- Sofware pelaporan ini begitu mudah untuk di akses bagi semua orang. Artinya sistem ini bersifat user friendly, itulah yang membuat perusahaan atau pelaku bisnis dari kelas kecil seperti UMKM dan corporate bisa menggunakan sofware tersebut. Karena sistem penggunaanya mudah tetapi hasilnya sungguh luar biasa menariknya.
Perkembangan terkini Sofware Akuntansi di Indonesia semakin menarik bagi Bisnis
Kini dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi yang ada. Maka keberadaan sebuah sofware akuntansi juga semakin pesat perkembangan dan inovasi produknya. Kesemua itu bukan saja karena teknologi mendukung perkembangan produknya, tetapi juga karena market memang membutuhkan produk tersebut sebagai salah satu tools yang bisa mendukung dan mempermudah proses pekerjaan yang berhubungan dengan sistem pelaporan keuangan di perusahaan.
Baca juga : Jurnal.id Software Akuntansi Gratis
Karena yang namanya sebuah bisnis, ketika muncul satu nama dan menjadi terkenal dan banyak di minati. Sudah bukan rahasia umum lagi jika pada akhirnya muncul produk-produk terbaru lainnya. Kemunculan produk tersebut memang mengandung dua hal : Pertama bisa saja produk baru tersebut hanya ingin masuk ke pasar yang sedang menarik atau sedang tren. Kedua bisa saja produk yang baru muncul tersebut memperkuat dan memperbaiki produk sebelumnya. Sehingga kemunculan produk baru menjadi pelengkap atau melengkapi dari produk sebelumnya yang mungkin masih di jumpai adanya beberapa kelemahan dari produk tersebut.
Nah sekadar untuk mengetahui produk-produk apa saja yang bermain di sektor sofware pencatatan laporan keuangan itu adalah sebagai berikut :
- Produk yang terkenal dengan nama JURNAL.ID
- Produk yang terkenal dengan nama KRISHAND
- Produk yang terkenal dengan nama ACCURATE V3 standar
- Produk yang terkenal dengan nama K-Sistem Indonesia
- Produk yang terkenal dengan nama SAGE ACCPAC ERP
- Produk yang terkenal dengan nama MYOB Accounting
- Produk yang terkenal dengan nama Microsoft Office Excel
- Produk yang terkenal dengan nama Dac Easy Accounting (DEA)
- Produk yang terkenal dengan nama Payroll
Dengan banyaknya pilihan produk sofware akuntansi, pada akhirnya akan semakin memperkuat posisi persaingan dari produk tersebut. Sedangkan keuntungannya bagi perusahaan atau pelaku bisnis, kita akan mencari dan menggunakan produk yang memang sesuai dengan model bisnis dan usaha kita. Karena salah satu hal penting dalam kita menggunakan teknologi adalah untuk mempermudah pekerjaan bukan sebaliknya. Sehingga kita akan memilih produk dari sekian banyak produk yang fungsinya adalah untuk mempermudah dan mempercepat proses pelaporan keuangan dalam satu perusahaan atau bisnis.